Picture by Google |
Tips: Hari Kemerdekaan Juga Sebabkan Visitor Blog Turun, tanggal 17 Agustus merupakan tanggal yang bersejarah bagi bangsa Indonesia karena tanggal tersebut merupakan hari kemerdekaan bagi bangsa ini. Namun siapa sangka kalau ternyata hari kemerdekaan juga berpengaruh terhadap turunnya visitor pada blog. Melalui artikel ini saya mencoba untuk berbagi pengalaman saya mengenai visitor blog yang turun pada saat hari kemerdekaan. Semoga pengalaman ini semakin mematangkan kita dalam menyikapi turunnya visitor pada blog dan situs yang kita kelolah.
Hal ini memang dirasa cukup masuk akal, terlebih lagi jika visitor utama kita berasal dari Indonesia. Karena pada hari-hari besar seperti hari kemerdekaan dan lebaran biasanya orang-orang di Indonesia akan memiliki kesibukan tambahan sehingga tidak memiliki waktu cukup untuk online pada hari-hari besar tersebut.
Korelasi ini juga sudah pernah saya buktikan pada hari-hari besar lainnya seperti hari lebaran dan bulan suci Ramadhan. Untuk melihat korelasinya anda bisa membaca artikel saya sebelumnya mengenai visitor turun pada hari lebaran dengan judul "visitor turun drastis, lebaran titik baliknya". Selain itu anda juga bisa melihat korelasi turunnya visitor dengan bulan suci Ramadhan pada artikel "apakah visitor blog anda sedang turun drastis?".
Pada hari kemerdekaan biasanya orang-orang akan melakukan serangkaian kegiatan seperti upacara kemerdekaan. Hal ini tentu akan sangat berpengaruh terutama bagi anda yang visitornya kebanyakan pegawai negeri dan pelajar. Selain itu biasanya pada hari kemerdekaan orang-orang banyak mengikuti lomba-lomba untuk merayakan hari kemerdekaan, hal inilah yang tentunya membuat visitor blog kita menurun. Untuk lebih jelas silahkan sobat lihat pageviews blog saya pada hari kemerdekaan kemarin.
Sobat bisa melihat sendiri pada gambar pageviews blog saya di atas, pada tanggal 17 Agustus pageviewsnya menurun namun pada keesokan harinya pageviews kembali meningkat. Walaupun penurunanya tidak terlalu tajam tetapi saya bisa melihat korelasinya karena jika dilihat per jam maka pada pagi harinya visitor blog saya tidak seramai seperti biasanya.
Bagai mana sobat sekalian, apakah blog sobat juga merasakan apa yang blog saya rasakan, jika iya maka silahkan bagikan pengalaman anda melalui komentar. Semoga dengan begitu bisa menjadi informasi yang bermanfaat bagi sobat-sobat kita yang lain.
Selain itu saran dari saya, bagi teman-teman yang blognya berbahasa Indonesia dan kebanyakan visitornya berasal dari Indonesia maka ada kemungkinan pada hari-hari besar visitor blog anda akan turun jadi jangan panik jika anda mengalaminya dan tetaplah semangat dalam menulis.
Nah sobat sekalian, itulah sedikit pengalaman singkat saya mengenai visitor blog yang turun. Semoga artikel "Tips: Hari Kemerdekaan Juga Sebabkan Visitor Blog Turun" di atas bisa bermanfaat bagi anda semua. Selain itu baca juga artikel lain mengenai Google dance sebabkan traffic blog saya meningkat. Terima kasih atas kunjungan anda dan selalulah mendahului tersenyum kepada orang lain.
Like THIS :
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di BDariku
Belum ada komentar untuk "Tips: Hari Kemerdekaan Juga Sebabkan Visitor Blog Turun"
Post a Comment